Puluhan Anak Tingkat Taman Kanak-kanak (TK) Mengikuti Lomba Mewarnai

oleh -20 Dilihat

READIN – PENAJAM. Memperingati HUT Ke 25 Tahun, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menyelenggarakan lomba mewarnai tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) se-Kabupaten PPU.

 

Kegiatan tersebut berlangsung di aula lantai I Kantor Bupati PPU, diikuti oleh 100 peserta dari 55 TK di PPU. Rabu (16/10).

 

Ketua DWP PPU Riawati Koriah Tohar mengatakan, perlombaan ini merupakan rangkaian peringatan HUT Ke 25 DWP PPU. Apalagi mewarnai salah satu lomba yang sangat digemari anak anak sebagai ruang untuk mengekspresikan kreativitas.

 

“Kegiatan ini sebagai ajang untuk mengembangkan bakat dan potensi anak. Ingatlah yang paling penting adalah keberanian dan usaha untuk mencoba,” ungkapnya.

 

Ketua Panitia Perlombaan Sitti Maryam menambahkan, latar belakang diadakannya kegiatan tersebut ialah bentuk tanggung jawab DWP PPU untuk memfasilitasi kegiatan yang sifatnya pembinaan di bidang pendidikan. Harapannya sebagai bagian dari upaya untuk mewujudkan generasi emas di tahun 2045.

 

“Kegiatan seperti ini sangat penting untuk terus dilakukan untuk memberikan kesempatan kepada anak-anak kita dalam mengungkapkan perasaannya, imajinasinya, kreatifitasnya melalui seni,” tutupnya. (ara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *