Tingkatkan Pemahaman Digital, Diskominfo PPU Gelar Bimtek Aplikasi e-Office

oleh -42 Dilihat
oleh

READIN.ID – PENAJAM – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) penggunaan Aplikasi e-Office. Pelatihan ini ditujukan bagi para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemkab PPU.

Kegiatan berlangsung di ruang rapat kantor Diskominfo PPU pada Kamis (13/6/2025), dengan menghadirkan staf Diskominfo PPU sebagai narasumber.

Kepala Bidang Aplikasi Informatika dan Persandian Diskominfo PPU, Syafrudin Lamato, menyampaikan bahwa pelatihan ini bertujuan meningkatkan pemahaman dan keterampilan pegawai baru dalam mengoperasikan sistem administrasi berbasis digital.

“Saya menekankan peran penting Diskominfo sebagai garda terdepan dalam pelayanan aplikasi e-Office serta pembuatan Tanda Tangan Elektronik (TTE),” kata Syafrudin.

Aplikasi e-Office merupakan sistem administrasi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang telah diterapkan di Kabupaten PPU sejak tahun 2024. Aplikasi ini memfasilitasi pengelolaan dokumen dan aktivitas perkantoran secara daring, meningkatkan efisiensi dan efektivitas kerja, serta mendukung konsep paperless dalam lingkungan kerja.

Melalui bimtek ini, diharapkan para CPNS dan PPPK mampu menjalankan tugas kedinasan secara profesional dan adaptif terhadap transformasi digital dalam birokrasi pemerintahan.

“Semoga teman-teman dapat memahami dan mengimplementasikan aplikasi e-Office sehingga mendukung peningkatan efisiensi dan efektivitas pelayanan administrasi perkantoran di Kabupaten PPU,” tutupnya.(*nm/adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *