Pimpin Upacara Penyambutan Peserta Latsitardanus XLIV/2024 Yontarlat Kijang Makmur Marbun Perkenalkan Salam Ise Kabar Taka

oleh -31 Dilihat
oleh

PENAJAM – Pemerintah Kabupaten Penajam paser utara PPU Gelar Upacara dalam rangka menyambut peserta Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara (Latsitardanus) XLIV Tahun 2024, sebelum disebar di beberapa wilayah Kabupaten PPU.

Upacara tersebut dipimpin oleh Penjabat (Pj) Bupati PPU Makmur Marbun, di lapangan upacara Kantor Bupati PPU. Selasa, (07/05/2024).

Pj. Bupati PPU, Makmur Marbun menyampaikan rasa bangga dan bersyukur karena Kabupaten PPU dapat menjadi bagian dalam acara penerimaan Latsitardanus XLIV/2024 Yontarlat Kijang.

menyambut dengan tulus kehadiran peserta Latsitardanus, Pj Bupati memperkenalkan sapaan “Ise Kabar Taka yang artinya apa kabar kita, dan dijawab Buen dalam artian baik sebagai salam khas dari Tanah Paser, khususnya di Penajam Paser Utara.

Lanjut Makmur Marbun, salam tersebut telah menjadi budaya di daerah. Dirinya juga berharap salam Ise Kabar Taka nantinya bukan hanya dikenal sebagai tradisi masyarakat PPU, tetapi salam ini bisa terus-menerus menjadi budaya yang tidak akan hilang, baik dalam acara pemerintahan maupun budaya sehari-hari

Selamat atas pencapaian yang telah diraih setelah melewati berbagai ujian, tantangan dan pengalaman kalian telah menunjukan komitmen yang luar biasa untuk belajar. Tetapi, ini bukanlah akhir dari perjalanan, tetapi awal dari petualangan yang lebih besar lagi.”kata Makmur Marbun

Pada kesempatan yang sama Makmur menyampaikan apresiasi kepada seluruh pelatih, pembina dan peserta yang telah bekerja keras mensukseskan Latsitardanus.

Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara sangat mendukung pelaksanaan Latsitardanus XLIV/2024 Yontarlat Kijang dengan harapan para peserta dapat terus menginspirasi dengan semangat dan kegigihan kalian.”pungkasnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *