Usai Rakor PPGK DKMP, Muhajir: Masih Ada Desa dan Kelurahan yang Mengalami Kendala

oleh -811 Dilihat
oleh

READIN.ID – PENAJAM — Kepala Dinas Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Muhajir, menyampaikan masih terdapat beberapa desa dan kelurahan yang menghadapi kendala terkait titik lokasi lahan untuk pembangunan Koperasi Desa Merah Putih (KDMP).

Hal itu disampaikannya usai Rapat Koordinasi (Rakor) Percepatan Pembangunan Fisik Gerai Pergudangan dan Kelengkapan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (PPGK DKMP), Beberapa hari yang lalu.

“Tadi memang disampaikan dalam forum rapat bahwa beberapa desa dan kelurahan terkendala masalah lahan. Misalnya di Kelurahan Penajam, ada beberapa lokasi yang tercatat dalam aset kelurahan tapi tidak memenuhi kriteria.

Namun ada juga yang potensial dan bisa dimanfaatkan,” ujarnya saat dikonfirmasi, Senin (17/11/2025).

Muhajir menambahkan, pihaknya akan melakukan diskusi lanjutan dengan dinas-dinas terkait untuk mencari solusi atas kendala tersebut agar pembangunan KDMP bisa berjalan lancar.

“Kita tinggal berdiskusi dengan dinas-dinas yang hadir. Misalnya ada lahan sekolah yang tidak dimanfaatkan, tercatat di Dinas Pendidikan, itu bisa saja dimutasikan ke kelurahan untuk difungsikan sebagai KDMP,” jelasnya.

Ia juga menegaskan peran BKAD dalam proses ini, yaitu membantu pengelolaan aset, termasuk identifikasi dan proses administrasi terkait tanah yang akan digunakan.

“Fungsi kami di BKAD sebagai pengelola aset adalah membantu melakukan identifikasi dan mendukung proses pengelolaan aset,” tutupnya.(adv/jdl/ara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *